Selengkapnya Tentang Rekber ( Rekening Bersama )


Pada artikel kali ini , saya akan membahas mengenai rekber atau jasa rekening bersama yang dapat melancarkan kegiatan jual beli barang secara online antara penjual dan pembeli melalui seseorang yang disebut rekber .

Pengertian Rekber

Rekening bersama atau rekber merupakan sistem pembayaran jual/beli barang melalui pihak ketiga / pihak penyedia rekber untuk membantu keamanan dan kenyamanan transaksi jual beli .

Rekber dapat meminimalisir tindak penipuan dari penjual . Sehingga sekarang sangatlah banyak para penjual barang online yang memiliki status : " siap rekber " dan " rekber ready " . Artinya , mereka siap melayani penjualan dengan jasa rekber .

Cara Kerja Rekber

Cara kerja rekber dari awal hingga akhir adalah seperti berikut :
  1. Pembeli dan penjual menyepkati deskripsi barang dan jasa rekber
  2. Pembeli dan penjual memilih jasa rekber terpercaya .
  3. Pembeli mentransfer uang sebesar nominal pembayaran ke rekening jasa rekber .
  4. Pembeli mengkonfirmasi kepada rekber , bahwa ia telah mengirimkan uang beserta bukti pengiriman uang .
  5. Lalu Rekber memberitahukan kepada penjual untuk segera mengirim barang kepada pembeli .
  6. Pembeli mengirim barang kepada pembeli , lalu menunjukan surat tanda pengiriman kepada rekber .
  7. Rekber memberitahu pembeli bahwa penjual telah mengirim barang pesanannya.
  8. Lalu pembeli harus mengecek kelengkapan barang sesuai dengan deskripsi yang telah diberikan penjual.
  9. Jika sudah mantap , pembeli harus mengkonfirmasi ke Rekber bahwa barang sudah diterima .
  10. Lalu rekber mengirimkan uang dari pembeli ke penjual .
  11. Selesai ....

Siapa Yang Membayar Rekber

Yang membayar rekber adalah dengan kesepakatan diantara penjual dan pembeli . Bisa jadi penjual , bisa juga pembeli atau keduanya dengan kesepakatan tertentu .

Besar nominal yang diberikan kepada rekber tergantung permintaan rekber tersebut . Biasanya , jika barang memiliki nominal yang besar , maka rekber juga akan meminta upah yang besar juga .

Keuntungan Menggunakan Jasa Rekber

  1. Yang pertama , tentu untuk meminimalisir tindak penipuan yang dilakukan oleh penjual .Karena terkadang banyak kasus dimana pembeli telah mentransfer uang namun barang tidak kunjung datang .Kan kesel banget.
  2. Jika terjadi penipuan ,akan lebih mudah dicari .
  3. Jika penjual menyarankan atau menyepakati menggunakan jasa rekber . Maka pedagang itu kemungkinan besar adalah pedagang yang jujur .

Cara Memilih Rekber Terpercaya

Jika anda memiliki teman yang telah berhasil menggunakan jasa rekber . Lebih baik cari rekber tersebut . Atau kalau anda memiliki teman yang mempunyai kedekatan dengan penjual , maka jadikan sebagai rekber .

Kalau anda tidak memiliki kenalan sama sekali . Maka anda perlu mencari di facebook atau forum - forum yang menyediakan banyak rekber terpercaya seperti Kaskus

Biasanya digrup facebook itu sudah ramai mengenai rekber . Dan biasanya akan langsung merekomendasikan rekber - rekber terpercaya dan telah berpengalaman .

Perlu diingat , Kebijakan yang ditetapkan rekber berbeda - beda . Sehingga anda harus berkomunikasi dan menanyakan hal - hal penting tentang cara kerja rekber tersebut . Jika anda tidak lakukan , maka yang terjadi adalah kesalah komunikasi antara penjual dan pembeli .


Menurut saya sendiri , cara ini memang cukup ribet dan agak malesin . Namun yang pentingkan , jual beli barang menjadi lancar . 

Tipz dari saya adalah untuk sangat berhati - hati membeli barang online dan tetap gunakan jasa rekber terpercaya .

Sekian, semoga artikel ini bermanfaat.....ঁ২লঠঠমভৠ্

0 Response to "Selengkapnya Tentang Rekber ( Rekening Bersama )"

Posting Komentar

Terimakasih telah membaca : Selengkapnya Tentang Rekber ( Rekening Bersama ). Silahkan masukan email anda dibawah ini! untuk mendapatkan artikel terbaru dari Reza Tholib. Terimakasih.